HELLO #30DaysSaveEarth | Save Earth by Your Heart

Nggak kerasa kita udah melewati setengah perjalanan di tahun 2014. Teringat lagi di tahun 2013 . Sore itu tanggal 30 September 2013 adalah hari yang hectic mengingat persiapan #30DaysSaveEarth yang belum maksimal. Matahari senja terbenam dengan indahnya diiringi dengan alunan hiruk-pikuk manusia yang pulang dari kerja. Membawakan sesuap nasi pada keluarga tercinta.



Dan setiap debu yang berterbangan di jalanan mengiringi ribuan pertanyaan yang ada di dalam kepala.

Sudahkah kita memberikan rasa cinta kita pada bumi yang kita tinggali?

Ia bukan keluarga kita. Namun ia tetap menyayangi kita selayaknya keluarga. Lalu bagaimana cara kita mencintai bumi?




Kalo kamu bumi, aku adalah langit. Agar aku memandangimu sepanjang waktu. Yiiha~






1. Hemat Energi

Neng, abang capek genjot sepeda nih | Tenang bang, pengkolan di depan ada nasi padang kok. Hemat energi!

Walaupun energi itu kekal namun bukan berarti kita bisa seenaknya buang-buang energi. Sebab nggak selamanya sumber energi itu kekal. Yang kekal adalah energinya. Mungkin suatu saat kita baru sadar jika kita masih terlalu boros. Ingat film Wall E kan? Ketika bumi menjadi kotor, maka manusia akan pergi meninggalkan bumi. Meninggalkan kerusakan. Itu kan kampret banget. Kayak orang pacaran terus ninggalin mantan gitu aja. Hih!

2. Membawa Langit Turun Kebawah

Langitkan menangkapku, walau ku terjatuh....~


Lah langitnya diturunin? Mana bisa. Disini gue menuliskan makna tersirat. Artinya kita harus memandang bumi dari atas. Dari tempat dimana semua kerusakan terjadi. Salah satunya adalah penebangan liar.

Kampanye-kampanye tentang isu deforestation semakin marak akhir-akhir ini. Penebangan liar bisa mengakibatkan banjir, badai, tsunami, gunung meletus, armageddon dan runtuhnya clan Clash of Clan. Oke yang terakhir abaikan.

Indonesia, negara yang sebelas duabelas dengan kesempurnaan. Namun sudah kehilangan 24 pulau!! Dan nanti pada tahun 2030 terancam kehilangan 2000 pulaunya! Astaga. Gak kebayang deh ntar pada ngetwit dibawah air.

Turunkanlah langit ke bumi, maka kita akan bersahabat dengan alam


3. Green Campaign

Mereka adalah simbiosis mutualisme perkawinan perpacaran silang

Nah salah satu hal yang bisa kita lakukan adalah mengajak orang lain untuk lebih aware dengan isu lingkungan. Mencontohkan pada orang lain untuk lebih mencintai lingkungan.

Maka dari itu #30DaysSaveEarth di tahun 2014 ini bertema 'Save Earth by Your Heart'. Wow!

Bagi yang belum tau apa itu #30DaysSaveEarth bisa cek disini loh. Intinya ada banyak hadiah bagi kalian yang care sama lingkungan.

LINGKUNGAN AJA GUE JAGAIN APALAGI PACAR?

#30DaysSaveEarth Wallpaper Pack

Oke. Buat kalian yang mau pacaran sama lingkungan bisa pake Wallpaper #30DaysSaveEarth nih. Ada versi desktop dan versi mobilenya. Tinggal download dan atur sedemikian rupa. Taraa.. wallpaper pacar udah ada di genggaman.




Bumi, kita fix pacaran

Okay! Saatnya ikut menjaga bumi dengan hati, lakukan apapun yang kita bisa dan ajak orang lain untuk ikut menjaga.


Komentar

  1. Dibikin twibon ala avatar @unidzalika dong Kak... ntar aku pasang di ava-ku :D

    BalasHapus
  2. salah satu postingan yang menginspirasi tapi maaf gambar yang poin kedua :( sebagai perempuan yang terlahir berbadan besar walau tak sebesar itu saya :') ah sudahhlah .

    BalasHapus

Posting Komentar

Popular Post

Yuk Kenalan dengan Berbagai Jenis Power Plant yang Ada di Indonesia

Pengalaman Pengembalian Dana (Refund) Tiket Pesawat di Traveloka

FONT UNTUK NUANSA RAMADHAN DAN IDUL FITRI