Tips Memilih Jasa Fotografer untuk Pernikahan
Pernikahan adalah salah satu momen terbaik dalam hidup dan harus diabadikan sebaik mungkin. Bagi kedua mempelai, memilih vendor atau jasa dokumentasi pernikahan menjadi sangat penting karena berhubungan dengan momen terbaik. Beberapa pertimbangan seperti budget, hasil karya dan benefit perlu diperhatikan untuk memilih jasa fotografer pernikahan. Berikut ini adalah beberapa tips untuk menyeleksi jasa fotografer yang akan digunakan dalam pernikahan. Menyesuaikan Budget Biaya pernikahan biasanya sangatlah besar. Hal ini berbanding lurus dengan harga jika konsep pernikahannya semakin banyak. Salah satunya adalah biaya dokumentasi seperti foto studio sebelum pernikahan yang dikenal dengan istilah prewedding. Selain prewedding, mengabadikan momen pada saat pernikahan pun menjadi hal yang krusial seperti videografi pada saat proses ijab dan momen dengan tamu undangan. Jasa fotografi yang baik biasanya akan semakin mahal dengan kualitas dokumentasi yang diberikan. Calon pengantin harus menentu